-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

SMA Negeri 1 Ngunut Kenang Hari Guru tahun 2025

Selasa, 02 Desember 2025 | Desember 02, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-12-02T05:57:57Z

FOTO : SMAN 1 NGUNUT di JL. RAYA SUMBERINGIN KIDUL, SUMBERINGIN KIDUL, KEC. NGUNUT, KAB. TULUNGAGUNG, sekolah negeri yang didirikan pada tanggal 20 November 1984 


Tulungagung, mediareportasenews.com
Selamat Hari Guru Nasional! Di setiap langkah kemajuan anak-anak bangsa, selalu hadir peran guru yang penuh dedikasi. Mereka bukan hanya mengajar ilmu pengetahuan, tetapi juga membentuk karakter, membuka wawasan, serta menyalakan mimpi baru bagi masa depan generasi penerus.

Pada peringatan Hari Guru Nasional ini, kami menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh guru yang terus mengabdi tanpa kenal lelah. Semoga semangat “Guru Hebat, Indonesia Kuat” semakin memperkokoh dunia pendidikan di Indonesia.

Guru merupakan pengawal pendewasaan cara berpikir, bersikap, dan berketerampilan. Mereka adalah penjaga masa depan generasi bangsa, yang dituntut untuk terus beradaptasi dengan perkembangan era digital. Kini, dunia pendidikan bergerak dalam arus digitalisasi, sehingga paradigma guru pun harus berubah. Tidak lagi sekadar mengajar di ruang kelas, tetapi juga mempersiapkan peserta didik agar memiliki kemampuan menjawab kebutuhan zaman yang terus berkembang.

“Sekarang zaman serba digital. Guru harus memiliki paradigma baru. Mereka bukan hanya pengajar, tetapi pengawal proses pendewasaan berpikir dan keterampilan hidup anak,” ujarnya. (Dok/Smanusa/HRP)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update