-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Sejarah! Kini, RSUD Drs H Amri Tambunan Sudah Dilengkapi Layanan Kanker dan Kemoterapi

Kamis, 08 Januari 2026 | Januari 08, 2026 WIB | 0 Views Last Updated 2026-01-08T10:13:40Z

Bupati Deli Serdang, dr H Asri Ludin Tambunan bersama Wakil Bupati, Lom Lom Suwondo SS, meresmikan layanan kanker dan kemoterapi, serta Mess Dokter dan Gedung Komite RSUD Drs H Amri Tambunan, Kamis (8/1/2025). Kehadiran layanan kanker dan kemoterapi tersebut Deli menjadi sejarah baru dengan menghadirkan pelayanan kesehatan tingkat lanjut, khususnya bagi pasien kanker. (Foto Diskominfostan Deli Serdang)


Lubuk Pakam, Mediareportasenews.com

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Drs H Haji Amri Tambunan kini memiliki fasilitas layanan kanker dan kemoterapi. Kehadiran layanan tersebut menjadi bukti nyata komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deli Serdang dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

“Hari ini, Deli Serdang menggariskan satu sejarah baru dengan menghadirkan pelayanan kesehatan tingkat lanjut, khususnya bagi pasien kanker,” ujar Bupati Deli Serdang dr H Asri Ludin Tambunan saat meresmikan layanan kanker dan kemoterapi bersama Wakil Bupati Lom Lom Suwondo SS di RSUD Drs H Haji Amri Tambunan, Kamis (8/1/2026).

Pada acara tersebut, Bupati didampingi Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Deli Serdang Ny Jelita Asri Ludin Tambunan serta Ketua Bidang I Pembinaan Karakter Keluarga TP PKK Deli Serdang Ny Asniar Lom Lom Suwondo. Bupati menegaskan bahwa RSUD Drs H Haji Amri Tambunan harus menjadi rumah sakit rujukan yang mengedepankan pelayanan, bukan berorientasi pada keuntungan.




“Bagi pemerintah, rumah sakit bukanlah tempat mencari profit. Kita hadir untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, meskipun dengan biaya yang tidak semahal rumah sakit swasta,” tegas Bupati.

Ia berharap seluruh jajaran manajemen dan tenaga medis dapat terus memperkuat jiwa pelayanan serta menjadikan RSUD sebagai harapan terakhir masyarakat dalam memperoleh kesembuhan.

“Kita ingin rumah sakit daerah benar-benar menjadi harapan terakhir masyarakat. Jiwa pelayanan harus menjadi kekuatan utama. Percayalah, doa orang-orang yang kita bantu akan selalu menyertai langkah kita,” ujar Bupati pada kegiatan yang juga dirangkai dengan peresmian Gedung Mess Dokter dan Gedung Komite sebagai bagian dari penguatan sarana dan prasarana manajemen rumah sakit.




Di kesempatan yang sama, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Lubuk Pakam, Zoni Anwar Tanjung, menyampaikan bahwa jumlah peserta BPJS Kesehatan yang ditanggung Pemkab Deli Serdang saat ini mencapai sekitar 515 ribu jiwa. Jumlah tersebut lebih besar dibandingkan tanggungan pemerintah pusat yang sekitar 320 ribu jiwa.

“Ini menunjukkan kehadiran negara dan komitmen luar biasa dari Bupati dan Wakil Bupati Deli Serdang. Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) benar-benar dialokasikan untuk kepentingan masyarakat,” ungkap Zoni.

Ia menambahkan, kanker merupakan penyakit katastropik dengan biaya pengobatan yang sangat tinggi. Dengan hadirnya layanan kemoterapi di RSUD Haji Amri Tambunan, pasien kanker diharapkan tidak lagi harus dirujuk ke rumah sakit di luar daerah.

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Direktur RSUD Haji Amri Tambunan, dr Erlinda, dalam laporannya menyampaikan bahwa hingga saat ini rumah sakit telah melayani lima pasien kanker, yang terdiri dari empat pasien kanker paru (CA Paru) dan satu pasien kanker lidah (CA Lidah), dengan total delapan tindakan kemoterapi yang telah dilakukan.

“Dengan hadirnya layanan kanker dan kemoterapi ini, kami berharap masyarakat Deli Serdang tidak perlu lagi berobat jauh ke luar daerah dan dapat memperoleh pelayanan yang mudah dijangkau, bermutu, berorientasi pada keselamatan, serta memberikan kenyamanan bagi pasien,” jelas dr Erlinda.




Ia menambahkan, peresmian Gedung Mess Dokter dan Gedung Komite merupakan langkah strategis manajemen rumah sakit dalam mendukung peningkatan kinerja dan profesionalisme sumber daya manusia.

“Mess Dokter diharapkan dapat menunjang kenyamanan tenaga medis sehingga pelayanan kepada pasien semakin optimal, sementara Gedung Komite menjadi sarana penting dalam pengambilan keputusan, pengembangan mutu, serta penerapan tata kelola organisasi yang baik,” pungkasnya. (DISKOMINFOSTAN DELI SERDANG)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update